Jadi hari ini saya berasa wonder woman, bukan karena
menyelamatkan dunia dari peperangan, atau mengorbankan cinta demi menyelamatkan
dunia. Bukan.
Jadi rumah saya kehabisan gas, sehingga masak tidak dapat
dilanjutkan. Saya dan adik perempuan saya akhirnya memutuskan untuk membeli gas
di tempat terdekat, kami cukup kuat untuk mengangkat gas kosong yang kisaran 5
kg (mungkin), lalu membelinya dengan yang baru.
Sampai ditempat penjualan, kami membeli harga gas yang
sekarang harganya sudah cukup lumayan. Kisaran 135k kalau tidak salah. Bayangkan
saja beratnya berapa isi tabung gas yang asli. Sungguh, percayalah, kami
membawanya dengan luar biasa berusaha. Kami menaiki motor, bayangkan saja saya
harus sehati-hati apa dalam mengendarai motor tersebut.
Sampai dirumah, kami memasang dengan yang baru dan ternyata
di meteran yang muncul tidaklah sampai ke pada tulisan “full”. Jadi didalam
meteran itu ada warna kuning yang berarti sudah hampir habis, warna hitam
berada dipertengahan, lalu warna hijau yang menandakan “full” biasanya ada
tulisan penandanya. Dan garis yang
muncul pada meteran hanyalah sampai kepada warna hitam, yang artinya ibu saya
kuatir bahwa gas tersebut dicurigai tidaklah penuh, yang bisa saja merugikan.
Akhirnya saya dan adik saya disuruh kembali untuk bertanya kepada penjual akan
kondisi yang terjadi.
Sesampainya disana, saya menceritakan keluh kesah kepada
penjual tentang meteran yang tidak menunjukkan sampai angka “full”, dan
akhirnya beliau menjelaskan:
- Ukur saja terlebih dahulu menggunakan timbangan badan, diatas timbangan, letakkan terlebih dahulu sandal, lalu letakkan tabung diatas sandal dan ukur. Jika ukuran gas tersebut 27kg, maka ukurannya pas. Yang berarti gas didalam juga dalam keadaan penuh. Jika dibawah ukuran 27Kg, silahkan bawa kembali gas kesini dan kami akan ganti.
- Beliau juga berkata bahwa meteran tak selamanya dapat dipercaya. Dibawah meteran terdapat 2 baut yang memperkuat, jika baut tersebut longgar, maka akan dapat menimbulkan ketidak sesuaian ukuran dan isi gas didalamnya. Coba perkuat kedua baut, maka meteran kemungkinan berfungsi kembali, atau bisa jadi ganti saja dengan selang yang baru.
Sebenarnya saya baru tahu tentang informasi ini, tapi
menurut saya ini sangat membantu. Sangat membantu sekali. Jika teman sekalian
mengalami hal yang sama, sekarang sudah tahu ya harus berbuat apa. Semoga
informasi ini memuaskan dan meemnuhi rasa ingin tahu kita semua.
Terima kasih sudah membaca!
Comments
Post a Comment