Skip to main content

Posts

Showing posts from December, 2017

Mungkin saya, Kamu juga, Kita wanita

Mungkin saya,  kamu juga,  akan merasa kagum pada mereka,  perempuan,  yang mampu meletakkan 'perasaan'  menjadi kebutuhan yang kesekian. Mungkin  saya,  kamu juga,  merasa bangga melihat mereka yang tak pernah  terlihat layu hanya karena tidak jadinya sebuah kencan,  atau bahkan tidak memiliki teman berkencan. Mungkin saya,  kamu juga,  kita wanita,  akan merasa bangga jika kita mampu menggunakan perasaan jauh dibawah logika.  Maksud ku,  kita seharusnya mendahulukan logika bukan?  Mungkin  saya,  kamu juga,  berharap  bahwa kita sebagai wanita seharusnya ikhlas menghadapi apapun cobaan perasaan.  Walau sampai saat ini saya bingung dan pusing tujuh keliling,  mengapa wanita diciptakan penuh dengan perasaan.  Mungkin saya,  kamu juga, kita wanita berharap kelak untuk mampu mengendalikan diri dari atas sampai bawah.  Mengendalikan diri dari ego,  nafsu duniawi, perasaan tanpa pikiran,  dan jebakan- jebakan hidup lainnya.  Mungkin saya,  kamu juga, 

Ketidakjelasan Kesekian

Aku ingin  cerita tentang sebuah  ketidakjelasan Akan kekuatiran yang bahkan tak kau ketahui apa Tentang sebuah mimpi yang bahkan kau ragu akan tercapai Tentang masa lalu yang ingin sekali kau ubah dengan sempurna Andai saja ada jalan kembali Andai saja masih bisa diperbaiki Andai saja waktu itu bisa diputar kemmbali Andai Berandai juga tak pernah ada akhir Aku bertanya pada diriku apa aku mampu menjalani momen ini tanpa harus berbalik lagi Meyakinkan diri bahwa semua yang terjadi ada hikmahnya Meyakinkan diri bahwa semua sudah dituliskan sesempurna KuasaNya Lalu ,  sekarang harus apa? Mustahil jika kau tak pernah menemu titik lelah dihidupmu Ttitik dimana engkau harus pasrah atau memilih berjuang lebih dari yang sudah ada Boleh berhenti dan merenung untuk memilih jalan yang mana Tapi ingat bahwa jalan harus tetap dilanjutkan Akhirnya, menoleh kebelakang hanyalah untuk sebuah pelajaran Bukan pada memori yang terus dipertanyakan tanpa ja

TOASTMASTER, Yey!

Saya rasa teman- teman sekalian sudah pernah dengar ya tentang Toastmaster. Tapi kali ini saya akan menceritakan ulang taaupun menjelaskan kembali apa yang saya tahu dari sudut pandang yang saya miliki. Toastmaster adalah sebuah club internasional yang berada hampir dibeberapa negara besar, dan juga dikota-kota besar disebuah negara tersebut. Toastmaster juga dikenal sebagai organisasi nirlaba Internasional yang berasal dari Amerika Serikat dengan misi utama menyiapkan lingkungan dan situasi belajar yang positif dan menunjang pengembangan kemampuan komunikasi dan kepemimpinan para anggota yang berada didalamnya. Nah, berhubung saya dimedan, jadi saya ceritakan tentang kota ini saja ya. Nah di medan ini ada beberapa club toastmaster, walau saya belum tahu semua namanya, namun akan saya sebutkan beberapa, seperti: Medan First, Titanium, Phoenix, Medan Miracle Pidato Club, Polonia Toastmaster Club, dan mungkin ada lainnya tapi saya tidak tahu. Tiap-tiap club ini ada yang memilik